PEMERINTAH PROVINSI PAPUA BARAT TEKEN MoU DENGAN YAYASAN PENGEMBANGAN DAN POTENSI SUMBER DAYA PERTAHANAN

Pemerintah Provinsi Papua Barat menandatangani MoU dengan Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan tentang penyelenggaraan Pendidikan menengah atas unggulan berasrama di Provinsi Papua Barat pada hari  Jumat, 20 November 2020 bertempat di Kantor Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan di Jakarta.

Ketua Yayasan Pengembangan Potensi Sumber Daya Pertahanan (YPPSDP), Musa Bangun dalam sambutannya mengatakan bahwa penandatanganan kesepahaman antara Pemerintah Provinsi Papua Barat dan YPPSDP tentang penyelenggaraan Pendidikan menengah atas unggulan berasrama di Provinsi Papua Barat menjadi suatu terobosan dan gagasan yang sangat visioner untuk bagaimana membangun sumber daya manusia Papua ke depan dan mengejar ketertinggalan yang selama ini dirasakan.

Nota kesepahaman ini merupakan awal dari berdirinya sekolah unggulan berasrama di Provinsi Papua Barat. “Sekolah ini kedepannya akan menjadi contoh sekolah swasta yang bercirikan Kenusantaraan yang memiliki wawasan kebangsaan, perjuangan dan kebudayaan serta memiliki keunggulan kooperatif, kompetitif terhadap aspek kepribadian akademik yang saat ini sudah diterapkan dalam Pendidikan di lingkungan SMA Taruna Nusantara di Magelang”, jelas Musa.

Lebih lanjut, Ketua YPPSDP menambahkan bahwa setelah penandatanganan Nota Kesepahaman ini ditandatangani tentunya akan dilakukan koordinasi yang lebih detail secara teknis. “Harapannya kedepan dapat diterapkan di sekolah unggulan yang akan dibangun di Provinsi Papua Barat. Dengan niat dan harapan yang baik untuk menjabarkan nilai – nilai Pancasila sebagai ideologi bangsa kita dalam penyelenggaraan sekolah menengah yang bercirikan asrama dan Kenusantaraan sehingga dapat bersaing dengan sekolah – sekolah menengah lain di Provinsi lainnya”, tutup Ketua YPPSDP.

            Disamping itu Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan juga  menyampaikan dalam sambutannya, bahwa Sumber Daya Manusia (SDM) di Provinsi Papua Barat masih belum bisa bersaing dengan provinsi lainnya. Dengan adanya sekolah unggulan yang nantinya akan dibangun di Provinsi Papua Barat akan meningkatkan SDM anak-anak Papua sehingga dapat dipersiapkan dengan baik juga bersaing mengikuti test – test seperti AKMIL, AKPOL, ataupun formasi afirmasi lainnya dari Kementerian.

“Ini akan menjadi tanggung jawab kami Pemerintah Provinsi Papua Barat. Kami berharap pada tahun 2021 sudah dilakukan pekerjaan tahap 1 untuk rencana pembangunan sekolah unggulan berasrama ini”, tutup Dominggus (RH).


Banner
Video

April

MINSENSELRAMKAMJUMSAB
31123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
2829301234